Bukti Keberhasilan Transformasi Digital ASDP, Ferizy Capai Lebih dari 3 Juta Pengguna

- Pewarta

Monday, 19 May 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia — PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) kembali menorehkan tonggak penting dalam perjalanan transformasi digitalnya. Per Mei 2025, platform pemesanan tiket online Ferizy resmi melampaui angka 3 juta pengguna, yang mencerminkan peningkatan signifikan dalam adopsi layanan digital oleh masyarakat dan keberhasilan ASDP dalam menjawab tantangan era teknologi.

Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan manifestasi dari komitmen perusahaan untuk terus bergerak maju sebagai penyedia layanan transportasi modern yang berbasis teknologi.

“Masyarakat kini semakin melek digital dan menuntut kemudahan dalam setiap aspek pelayanan publik, termasuk transportasi penyeberangan. Ferizy hadir menjawab kebutuhan itu, dengan solusi yang cepat, transparan, dan user-friendly,” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai platform digital yang mulai diperkenalkan secara masif sejak 2020, Ferizy kini tidak hanya menjadi kanal pemesanan tiket online, tetapi juga tulang punggung sistem manajemen penumpang ASDP di lintasan padat seperti Merak–Bakauheni, Ketapang–Gilimanuk, dan Padangbai–Lembar. Di lintasan utama ini, penggunaan Ferizy bahkan mencapai lebih dari 90% dari total transaksi harian, terutama selama periode puncak seperti Angkutan Lebaran 2025 lalu, yang mencatat lebih dari 2 juta pergerakan penumpang dalam waktu dua minggu.

Shelvy menambahkan bahwa transformasi digital ASDP tidak hanya berhenti pada front-end layanan.

“Saat ini, lebih dari 70% proses operasional ASDP telah terdigitalisasi. Mulai dari pemesanan tiket, check-in, hingga pengelolaan data arus kendaraan dan penumpang secara real-time. Ini memungkinkan pengambilan keputusan yang lebih cepat dan akurat, serta meminimalisir antrean panjang di pelabuhan,” jelasnya.

Sebagai bagian dari ekosistem digital, Ferizy juga telah terintegrasi dengan berbagai sistem pembayaran elektronik, termasuk e-wallet, virtual account, dan QRIS. Proses pembelian tiket kini hanya memerlukan waktu kurang dari 5 menit, dan pengguna jasa dapat mengakses layanan melalui website www.ferizy.com, trip.ferizy.com, maupun aplikasi mobile Ferizy di Play Store dan App Store.

ASDP terus mengimbau masyarakat untuk melakukan reservasi tiket sejak jauh hari sebelum keberangkatan, serta menghindari pembelian melalui calo.

“Tiket Ferizy hanya bisa dibeli secara resmi melalui kanal digital yang telah kami sediakan. Data diri juga harus diisi dengan akurat, karena ini terkait erat dengan aspek keamanan, kenyamanan, dan kelancaran proses verifikasi di lapangan,” kata Shelvy.

Penerapan teknologi digital juga membawa dampak positif terhadap efisiensi operasional dan pengawasan distribusi layanan. ASDP mencatat penurunan signifikan dalam transaksi offline dan pembelian di tempat, serta peningkatan pada ketepatan data logistik. Ini penting mengingat ASDP saat ini mengoperasikan lebih dari 226 unit kapal, 304 lintasan, dan 27 cabang di seluruh Indonesia, termasuk di wilayah 3T (terdepan, terluar, tertinggal).

Digitalisasi melalui Ferizy juga menjadi bagian dari kontribusi nyata ASDP sebagai BUMN dalam mendorong pemerataan pembangunan nasional. Dengan layanan yang makin mudah diakses dan setara bagi semua kalangan, Ferizy memperluas konektivitas antarwilayah dan mempercepat pergerakan ekonomi, khususnya di wilayah kepulauan yang bergantung pada moda penyeberangan.

Melalui Ferizy, ASDP bukan hanya menyediakan layanan penyeberangan, tetapi juga membuka jalan menuju masa depan transportasi yang cerdas, inklusif, dan berkelanjutan. (jagad)

idj / idj

Berita Terkait

Kemenhub Kerahkan Kapal Negara Dukung Proses Rede Transport di KMP Pulau Telo
PTP Nonpetikemas Pontianak Tanamkan K3 sebagai Identitas Kerja di Terminal Kijing
Tanggap Darurat! KPLP Tanjung Priok Selamatkan Kapal Miring di Perairan Banten
Lebih dari Survei, Pushidrosal Juga Juara di Lautan Kompetisi
Komitmen SDSg Berkelanjutan, SPJM Sapa Anak Yatim dan Lansia dengan Cinta di Hari Pelindo
Capaian Perusahaan, Manfaat untuk Sesama: IPC TPK Tunjukkan Peran Sosial di Hari Istimewa
Rayakan Pelindo Day 2025: PTP Nonpetikemas Perkuat Peran Sosial, Komitmen Selalu Hadir bagi Masyarakat Sekitar
Bersama Jaga Laut, Dua Kementerian Kukuhkan Standar Baru Pengukuran Kapal

Berita Terkait

Tuesday, 1 July 2025 - 14:37 WIB

Kemenhub Kerahkan Kapal Negara Dukung Proses Rede Transport di KMP Pulau Telo

Tuesday, 1 July 2025 - 14:29 WIB

PTP Nonpetikemas Pontianak Tanamkan K3 sebagai Identitas Kerja di Terminal Kijing

Tuesday, 1 July 2025 - 14:11 WIB

Tanggap Darurat! KPLP Tanjung Priok Selamatkan Kapal Miring di Perairan Banten

Tuesday, 1 July 2025 - 13:50 WIB

Lebih dari Survei, Pushidrosal Juga Juara di Lautan Kompetisi

Monday, 30 June 2025 - 12:53 WIB

Komitmen SDSg Berkelanjutan, SPJM Sapa Anak Yatim dan Lansia dengan Cinta di Hari Pelindo

Berita Terbaru