Sinergi untuk Laut Indonesia: IPC TPK dan Mitra Shipping Line Tanam Terumbu Karang di Pahawang

- Pewarta

Tuesday, 24 June 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – IPC Terminal Petikemas (IPC TPK), bagian dari Subholding PT Pelindo Terminal Petikemas, menunjukkan komitmen kuat terhadap keberlanjutan dan konservasi lingkungan maritim melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Bersama empat mitra strategis, yakni Mediterranean Shipping Company (MSC), Samudera Shipping Line (SSL), Gold Star Line (GSL), dan Regional Container Line (RCL), IPC TPK meluncurkan inisiatif penanaman terumbu karang di perairan Pulau Pahawang, Provinsi Lampung.

Melalui kerja sama dengan komunitas lokal Lampung Underwater Community, program ini berhasil menanam 25 rak media tanam yang berisi 200 bibit terumbu karang jenis Acropora cervicornis (karang tanduk rusa)—salah satu jenis karang yang memiliki peran penting dalam menjaga keanekaragaman hayati laut serta melindungi garis pantai dari abrasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini adalah kali pertama kami menjalankan Program TJSL bersama para Shipping Line. Indonesia sebagai negara maritim membutuhkan sinergi nyata untuk menjaga ekosistem lautnya. Penanaman terumbu karang ini adalah langkah kecil dengan dampak besar, tidak hanya untuk lingkungan, tetapi juga masyarakat lokal,” ujar Yanuar Evyanto, Plt Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis IPC TPK.

Inisiatif ini tak hanya menjadi bentuk kepedulian lingkungan, tetapi juga bagian dari strategi Creating Shared Value (CSV) IPC TPK, di mana keberlanjutan bisnis tak terpisahkan dari kontribusi nyata terhadap sosial dan lingkungan. Menciptakan nilai bersama (CSV): laut lestari, bisnis berkelanjutan, masyarakat sejahtera.

Dengan menjaga kelestarian ekosistem laut, IPC TPK dan mitra shipping line turut mendukung ekonomi masyarakat pesisir melalui peningkatan potensi wisata bahari dan perlindungan terhadap sumber daya alam yang menjadi tumpuan penghidupan mereka.

Kepala Desa Pulau Pahawang, Ahmad Salim, menyambut baik program ini dan mengapresiasi keterlibatan sektor pelabuhan dan pelayaran dalam menjaga ekosistem laut.

“Terumbu karang sangat bermanfaat bagi masyarakat Pahawang, baik dari sisi lingkungan maupun ekonomi. Kami berterima kasih atas kontribusi IPC TPK dan para mitra dalam menjaga laut kami.” imbuhnya.

Perwakilan dari Samudera Shipping Line juga mengapresiasi program konservasi yang dilaksanakan oleh IPC TPK.

“Program ini sangat bagus untuk dilanjutkan dan bisa menjadi inspirasi untuk menjaga lingkungan. Semoga kolaborasi yang telah terjalin antara IPC TPK dengan shipping line akan terus berlanjut khususnya di wilayah Lampung ini,” ujar Dinar Hindarto, perwakilan dari Samudera Shipping Line.

Melalui program ini, IPC TPK menunjukkan bahwa keberlanjutan tidak hanya dapat dicapai melalui inisiatif internal, namun juga lewat kolaborasi lintas sektor.

Dengan menggandeng shipping line sebagai pengguna jasa, IPC TPK memperkuat hubungan strategis sambil membangun warisan lingkungan yang positif. Dengan kolaborasi yang nyata, menghasilkan dampak yang nyata.

“Kami berharap program ini tidak berhenti di sini, melainkan menjadi langkah awal kolaborasi jangka panjang demi laut Indonesia yang lebih sehat dan masa depan maritim yang berkelanjutan,” tutup Yanuar. (ire djafar)

 

Berita Terkait

Dari Bali ke Lombok: ASDP Antar Ribuan Penonton MotoGP Mandalika Tepat Waktu
Dukung Pemerataan Pendidikan di Tanah Air, ASDP Bangun Harapan Anak Negeri
Pangkalan KPLP Tanjung Priok dan KSOP Kelas I Palembang Kolaborasi Latih Petugas Pemeriksa Kapal
Sukseskan MotoGP Mandalika 2025, ASDP Hadirkan Konektivitas Lancar dan Nyaman bagi Pengguna Jasa
ASDP Perkuat Konektivitas Kayangan–Pototano, Dongkrak Wisata dan Ekonomi NTB
Sinergi untuk Pertumbuhan Logistik, PT Terminal Teluk Lamong Sambut Maiden Call Service TPI Pelayaran Wan Hai
PT Terminal Teluk Lamong Raih Dua Penghargaan pada Indonesia Logistics Awards 2025 di Jakarta
TJSL PTP EduPort Magang Berkarya & Inovasi, Mahasiswa Jadi Agen Inovasi di Terminal Kijing

Berita Terkait

Monday, 13 October 2025 - 04:01 WIB

Dari Bali ke Lombok: ASDP Antar Ribuan Penonton MotoGP Mandalika Tepat Waktu

Monday, 13 October 2025 - 03:27 WIB

Dukung Pemerataan Pendidikan di Tanah Air, ASDP Bangun Harapan Anak Negeri

Monday, 13 October 2025 - 03:15 WIB

Pangkalan KPLP Tanjung Priok dan KSOP Kelas I Palembang Kolaborasi Latih Petugas Pemeriksa Kapal

Sunday, 12 October 2025 - 15:20 WIB

Sukseskan MotoGP Mandalika 2025, ASDP Hadirkan Konektivitas Lancar dan Nyaman bagi Pengguna Jasa

Sunday, 12 October 2025 - 15:05 WIB

ASDP Perkuat Konektivitas Kayangan–Pototano, Dongkrak Wisata dan Ekonomi NTB

Berita Terbaru