KSOP Cirebon Serahkan Life Jacket Station, Tingkatkan Keselamatan Pelayaran di Waduk Darma

- Pewarta

Friday, 12 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Dalam upaya meningkatkan keselamatan pelayaran di wilayah perairan dan dalam rangka jelang memperingati Hari Perhubungan Nasional Tahun 2025, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Cirebon menyerahkan Life Jacket Station yang diberi nama “Saung Baju Pelampung” dan 35 life jacket yang terdiri dari 30 lifejacket dewasa dan 5 life jacket anak-anak kepada pengelola Waduk Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Kamis (11/9).

Penyerahan dilakukan langsung oleh Kepala Kantor KSOP Kelas II Cirebon, Ferry Anggoro Hendianto, sebagai bagian dari program keselamatan pelayaran Kementerian Perhubungan, khususnya Direktorat Jenderal Perhubungan Laut. Fasilitas ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam mitigasi risiko kecelakaan air di kawasan wisata dan transportasi air lokal.

“Pemasangan Saung Baju Pelampung ini merupakan bentuk nyata kehadiran pemerintah dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat yang beraktivitas di perairan, khususnya di Waduk Darma yang menjadi salah satu destinasi wisata air unggulan di Jawa Barat,” ujar Ferry .

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saung Baju Pelampung dilengkapi dengan life jacket yang bisa digunakan oleh pengunjung atau operator kapal saat melakukan aktivitas di perairan. Stasiun ini dirancang agar mudah diakses dan dapat menjadi fasilitas keselamatan yang berfungsi optimal.

“Kami tidak hanya menyerahkan alat, tapi juga memberikan edukasi dan sosialisasi pentingnya penggunaan jaket keselamatan kepada pengunjung dan pelaku usaha transportasi air,” tambah Ferry.

Dalam acara penyerahan, KSOP juga melibatkan pengelola waduk serta pelaku wisata setempat. Sosialisasi dan simulasi penggunaan life jacket turut dilakukan untuk memberikan pemahaman langsung kepada masyarakat.

“Keselamatan pelayaran bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi juga seluruh pengguna jasa transportasi air. Kami mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjadikan keselamatan sebagai budaya,” tegasnya.

Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen KSOP Kelas II Cirebon dalam memperluas jangkauan pelayanan dan pengawasan keselamatan pelayaran, tidak hanya di pelabuhan laut, namun juga di wilayah perairan darat strategis salah satunya Waduk Darma yang merupakan tempat wisata.

“Kami berharap inisiatif ini bisa direplikasi di lokasi-lokasi wisata air lainnya. Semakin banyak titik keselamatan seperti ini, semakin kecil potensi kecelakaan yang merugikan masyarakat,” tutup Ferry.

Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan masyarakat dan wisatawan semakin sadar akan pentingnya keselamatan selama beraktivitas di atas air, serta mampu menciptakan lingkungan wisata yang aman dan nyaman.

Sebagai tambahan informasi dalam kegiatan tersebut juga diserahkan pas sungai dan danau untuk 13 kapal wisata yang ada di Waduk Darma dan dilakukan juga pemasangan stiker himbauan pemakaian life jacket yang di tempel di masing-masing kapal wisata. (fa)

 

— idj / idj —

 

Berita Terkait

Peringati Pertempuran Laut Arafuru, TNI AL Kodaeral IV Gelar Upacara Hari Dharma Samudera 2026
Pelindo Sukses Layani 2 Juta Penumpang Laut Selama Nataru 2025/2026
Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional
Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh
Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean
Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah
Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok
Terminal Peti Kemas Bitung Tumbuh Solid di 2025, Kinerja Lampaui Target dan Optimistis Hadapi 2026

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 13:43 WIB

Peringati Pertempuran Laut Arafuru, TNI AL Kodaeral IV Gelar Upacara Hari Dharma Samudera 2026

Friday, 16 January 2026 - 13:28 WIB

Pelindo Sukses Layani 2 Juta Penumpang Laut Selama Nataru 2025/2026

Friday, 16 January 2026 - 03:50 WIB

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional

Thursday, 15 January 2026 - 13:57 WIB

Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh

Thursday, 15 January 2026 - 11:43 WIB

Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean

Berita Terbaru