KSOP Banten Gelar Bimtek Penyusunan Anggaran UPT Ditjen Hubla Wilayah Banten

- Pewarta

Friday, 12 January 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia — UPT Ditjen Hubla pada wilayah Provinsi Banten melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Rencana Kerja Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA K/L) dalam Rangka Persiapan Penyusunan Pagu Kebutuhan Tahun Anggaran 2025 pada tanggal 11 s.d 12 Januari 2024 di Hotel Mercure Serpong.

Kepala Kantor KSOP Kelas I Banten, Capt. Hermanta mengungkapkan bahwa Penyusunan Pagu Kebutuhan Tahun Anggaran 2025 menjadi prioritas yang harus dilaksanakan dan disempurnakan seperti pembangunan dan pemeliharaan faspel, gedung kantor, dan BBM kapal negara. Terlebih lagi penyusunan pagu Tahun Anggaran 2025 berjalan seiring dengan penyusunan dokumen rencana strategis tahun 2025-2029 dimana berarti identifikasi awal kebutuhan harus segera terpetakan.

“Diharapkan bimtek kali ini para peserta dapat merancang dan mengusulkan anggaran dalam rangkaian persiapan penyusunan Pagu Kebutuhan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Tahun Anggaran 2025,” ungkapnya.

“Semoga melalui kegiatan ini makin meningkatkan sinergi dan kolaborasi diantara pegawai KSOP Kelas I Banten dan UPT Ditjen Hubla di wilayah provinsi Banten,” tambah Capt. Hermanta.

Capt. Hermanta menjelaskan bahwa pelaksanaan Bimbingan Teknis Penyusunan Rencana Kerja Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA K/L) Ditjen Perhubungan Laut ini merupakan salah satu upaya untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada peserta dalam merancang dan mengusulkan anggaran dalam rangkaian persiapan penyusunan Pagu Kebutuhan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Tahun Anggaran 2025.

KSOP Kelas I Banten selaku koordinator wilayah pada provinsi Banten mempunyai amanah dan tanggung jawab untuk memberikan pemahaman dan penjelasan terkait penyusunan pagu kebutuhan Tahun Anggaran 2025 melalui kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan RKA K/L dalam Rangka Persiapan Penyusunan Pagu Kebutuhan UPT Ditjen Hubla pada wilayah Provinsi Banten Tahun Anggaran 2025.

Kegiatan Bimtek ini mengundang para narasumber yang berkompeten dan ahli pada bidangnya masing-masing yaitu : Kepala Bagian Perencanaan Setditjen Hubla, Kepala Sub Direktorat Perancangan dan Program Pembangunan Fasilitas Pelabuhan Direktorat Kepelabuhanan, Kepala Sub Direktorat Sarana dan Prasarana Direktorat KPLP.

“Sehingga dalam Penyusunan Rencana Kerja Dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga Tahun Anggaran 2025 nantinya dapat terlaksana sesuai kaidah perencanaan penganggaran yang berkualitas,” tutup Capt. Hermanta.

Kegiatan ini juga dilaksanakan sharing session yang dipandu oleh Kepala Bagian Tata Usaha, Rita Simanjuntak dan Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Keuangan, Sriyadi. Adapun tujuan dari sharing session ini adalah memberikan pengarahan secara detail pembuatan TOR dan RAB dengan kaidah-kaidah yang telah ditetapkan.

Adapun kegiatan ini dihadiri sebanyak 35 peserta yang terdiri dari Pejabat Struktural KSOP Kelas I Banten yaitu Kepala Bagian Tata Usaha Rita Simanjuntak, Kepala Bidang Lala & Angkutan Laut dan Usaha Kepelabuhanan Kant Dicky Eka Kunarko Putra, Kepala Bidang Keselamatan Berlayar, Penjagaan dan Patroli Capt. Agus Arifianto, Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Keuangan Sriyadi, Kepala Sub Bagian Umum dan Humas Donny Rinaldi, Kepala Kantor UPP Karangantu, Kepala Kantor UPP Labuan serta pegawai Bagian Tata Usaha dan Bidang-bidang di lingkungan Kantor KSOP Kelas I Banten. (red)

 

idj / idj

 

Berita Terkait

KSOP Utama Tanjung Priok Bersama Instansi Terkait Berhasil Selamatkan Kapal Larat di Perairan Tanjung Priok
Gerak Cepat KPLP Tanjung Priok Selamatkan Kapal MT SP5BSI yang Kandas Akibat Cuaca Buruk
Transformasi Digital Jadi Solusi Efisiensi Logistik dan Kepelabuhanan
Pelindo Dorong Efisiensi: Port Stay dan Cargo Stay Makin Singkat, Biaya Logistik Turun
Tanpa Fatality di 2024, Pelindo Regional 4 Dorong Keselamatan Kerja Berkelanjutan
Pushidrosal Gelar Syukuran Peringatan Hari Hidrografi TNI AL 2025: Dorong Nasionalisme dan Perkuat Kedaulatan Maritim
KN TRISULA – P.111 Lakukan Operasi SAR Kapal Tenggelam TB MEGA 09 di Selat Sunda
SPJM Grup Siap Optimalkan Pengelolaan Lingkungan melalui Bimtek Bersama KLHK

Berita Terkait

Thursday, 6 February 2025 - 14:35 WIB

KSOP Utama Tanjung Priok Bersama Instansi Terkait Berhasil Selamatkan Kapal Larat di Perairan Tanjung Priok

Thursday, 6 February 2025 - 13:40 WIB

Gerak Cepat KPLP Tanjung Priok Selamatkan Kapal MT SP5BSI yang Kandas Akibat Cuaca Buruk

Wednesday, 5 February 2025 - 13:38 WIB

Transformasi Digital Jadi Solusi Efisiensi Logistik dan Kepelabuhanan

Wednesday, 5 February 2025 - 04:10 WIB

Pelindo Dorong Efisiensi: Port Stay dan Cargo Stay Makin Singkat, Biaya Logistik Turun

Tuesday, 4 February 2025 - 08:18 WIB

Tanpa Fatality di 2024, Pelindo Regional 4 Dorong Keselamatan Kerja Berkelanjutan

Berita Terbaru