Buktikan Komitmen Pelayanan Prima, Pelindo Regional 2 Teluk Bayur Boyong Tiga Penghargaan Nasional di Akhir Tahun

- Pewarta

Sunday, 15 December 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Menutup tahun 2024 Pelindo Regional 2 Teluk Bayur menerima 3 (tiga) penghargaan sekaligus, untuk kategori Pelabuhan dan Bandar Udara Sehat tahun 2024 dari Menteri Kesehatan Republik Indonesia, SNI Award atas “National Quality Award of Indonesia” dari Badan Standardisasi Nasional (BSN) dan K3 Award dari Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

Penghargaan kategori Pelabuhan dan Bandar Udara Sehat Tahun 2024 diberikan langsung oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia kepada Pelindo Regional 2 Teluk Bayur setelah Tim Verifikasi Pelabuhan dan Bandar Udara Sehat melakukan verifikasi dan menetapkan sejumlah pelabuhan dan bandar udara yang memenuhi kriteria.

Dante Saksono Harbuwono, Wakil Menteri Kesehatan dalam Kabinet Merah Putih menyerahkan langsung kepada General Manager Regional 2 Teluk Bayur, Ferrial Dunan Sidabutar di The St. Regis Jakarta pada Selasa tanggal 10 Desember 2024, baru-baru ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelumnya, Pelindo Regional 2 Teluk Bayur juga telah berhasil meraih panghargaan lainnya pada peringkat Perunggu yang diberikan oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN) pada Kamis tanggal 21 November 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).

Penghargaan dari BSN yang juga diterima langsung oleh Ferrial Dunan Sidabutar tersebut membuktikan bahwa Pelindo Regional 2 Teluk Bayur telah menerapkan SNI dan menunjukkan pencapaian kinerja yang tinggi, dan menunjukkan kemampuan mengelola perubahan dan melakukan transformasi untuk keberlanjutan organisasi.

Sebagai informasi, SNI Award merupakan acara puncak kegiatan Bulan Mutu Nasional (BMN) yang diselenggarakan oleh Badan Standarisasi Nasional (BSN) sejak tahun 1991 oleh Pemerintah Republik Indonesia sebagai upaya kolektif Nasional untuk meningkatkan mutu dan daya saing produk dalam negeri di tingkat Nasional maupun global. SNI Award ini telah diraih oleh PT Pelindo Regional 2 Teluk Bayur sejak tahun 2019 sampai dengan 2024.

Selan pencapaian tersebut diatas, PT Pelindo Regional 2 Teluk Bayur juga meraih Penghargaan K3 Award oleh Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, yaitu Penghargaan Kecelakaan Nihil yang diterima pada Selasa tanggal 6 Agustus 2024 di Jakarta.

Terakhir, dengan penerapan yang telah diraih tersebut diatas, tentunya membuktikan bahwa pelayanan kepada pengguna jasa semakin membaik. Hal ini adalah modal besar kedepan bagi Pelindo untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan yang excellent kepada pengguna jasa. (ire djafar)

Berita Terkait

Perkuat Konektivitas Maritim, Terminal Teluk Lamong Bukukan Arus Petikemas 2,8 Juta TEUs di Tahun 2025
Menutup 2025, Menyambut 2026: PTP Nonpetikemas Gelar Apresiasi Pelanggan Serentak di Seluruh Cabang
Arus Kapal dan Penumpang Meningkat, Pelindo Regional 4 Catat Kinerja Positif Selama Periode Nataru 2025–2026
Pushidrosal Dukung PSN Tanggul Laut Melalui Survei Hidro-Oseanografi
Alumni Akabri 89 Kirim Bantuan Kemanusiaan Korban Bencana di Sumatera
Mendadak dan Acak, Pushidrosal Gelar Tes Urine Narkoba Pada Personel Saat Apel Pagi
Jaga Kelancaran Arus Balik Nataru, PELNI dan BPH Migas Pantau Pasokan BBM di Bitung
Target Penumpang Tercapai, Penumpang PELNI di 2025 Tembus 5,15 Juta

Berita Terkait

Friday, 9 January 2026 - 14:18 WIB

Perkuat Konektivitas Maritim, Terminal Teluk Lamong Bukukan Arus Petikemas 2,8 Juta TEUs di Tahun 2025

Friday, 9 January 2026 - 14:05 WIB

Menutup 2025, Menyambut 2026: PTP Nonpetikemas Gelar Apresiasi Pelanggan Serentak di Seluruh Cabang

Friday, 9 January 2026 - 13:51 WIB

Arus Kapal dan Penumpang Meningkat, Pelindo Regional 4 Catat Kinerja Positif Selama Periode Nataru 2025–2026

Friday, 9 January 2026 - 13:38 WIB

Pushidrosal Dukung PSN Tanggul Laut Melalui Survei Hidro-Oseanografi

Friday, 9 January 2026 - 13:31 WIB

Alumni Akabri 89 Kirim Bantuan Kemanusiaan Korban Bencana di Sumatera

Berita Terbaru