ABUPI Roadshow 2024: Peran BUP dan Tersus/TUKS dalam Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah

- Pewarta

Wednesday, 9 October 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Asosiasi Badan Usaha Pelabuhan Indonesia (ABUPI) kembali menyelenggarakan acara tahunan yang dinantikan, ABUPI Roadshow 2024. Acara ini akan digelar di tiga kota strategis: Surabaya (10 Oktober 2024), Samarinda (17 Oktober 2024), dan Makassar (24 Oktober 2024), dengan format Focus Group Discussion (FGD) yang mengusung tema penting “Peran BUP dan Tersus/TUKS dalam Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah”.

ABUPI Roadshow 2024 bertujuan untuk menyediakan platform diskusi yang mendalam dan konstruktif antara pemangku kepentingan di industri pelabuhan, pemerintah, serta asosiasi terkait. Para narasumber yang hadir berasal dari berbagai lembaga penting, termasuk Kementerian Perhubungan, Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Indonesian National Shipowners Association (INSA), Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI), Asosiasi Perusahaan Bongkar Muat Indonesia (APBMI), serta perwakilan dari pemerintah daerah.

Sinergi antara sektor pelabuhan dan pemerintah daerah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Melalui ABUPI Roadshow 2024, kami berkomitmen untuk berdialog langsung dengan seluruh pemangku kepentingan, mengeksplorasi berbagai tantangan dan peluang, serta menyusun solusi konkret yang dapat meningkatkan kontribusi BUP, Tersus, dan TUKS dalam penguatan ekonomi daerah,” ujar Aulia Febri Fatwa, Ketua Umum ABUPI.

“Acara ini juga menjadi momentum penting untuk memperluas jaringan dan memperkuat kolaborasi dalam menyongsong pemerintahan baru,” tambahnya.

Acara ini merupakan bagian dari komitmen ABUPI dalam mendukung pengembangan sektor pelabuhan dan logistik di Indonesia, yang merupakan pilar utama dalam rantai pasokan nasional. Dengan melibatkan berbagai pihak, ABUPI berharap acara ini dapat menghasilkan rekomendasi kebijakan yang substansial dan aplikatif, guna mendorong pertumbuhan ekonomi melalui industri pelabuhan di masa mendatang. (ire djafar)

Berita Terkait

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional
Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh
Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean
Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah
Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok
Terminal Peti Kemas Bitung Tumbuh Solid di 2025, Kinerja Lampaui Target dan Optimistis Hadapi 2026
Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar Rayakan Natal 2025
Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 03:50 WIB

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional

Thursday, 15 January 2026 - 13:57 WIB

Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh

Thursday, 15 January 2026 - 11:43 WIB

Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean

Thursday, 15 January 2026 - 10:20 WIB

Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah

Thursday, 15 January 2026 - 04:36 WIB

Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok

Berita Terbaru