INAMPA dan ABUPI Jalin Kolaborasi Strategis untuk Penguatan Ekosistem Maritim dan Kepelabuhanan Nasional

- Pewarta

Tuesday, 19 August 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Indonesia Maritime Pilots’ Association (INAMPA) bersama Asosiasi Badan Usaha Pelabuhan Indonesia (ABUPI) resmi menjalin kolaborasi strategis dalam rangka memperkuat ekosistem maritim dan kepelabuhanan nasional.

Kolaborasi ini diarahkan untuk mendorong efisiensi, keselamatan, dan tata kelola yang baik di pelabuhan Indonesia, mengingat semakin kompleksnya tantangan serta dinamika pengelolaan pelabuhan di era globalisasi.

Sebagai asosiasi yang menaungi profesi pandu, INAMPA menekankan pentingnya peningkatan standar keselamatan dan layanan pemanduan kapal. Sementara itu, ABUPI sebagai representasi badan usaha pelabuhan menegaskan peran vital kolaborasi dalam menciptakan sistem kepelabuhanan yang berdaya saing.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fokus utama kolaborasi ini meliputi peningkatan standar keselamatan pemanduan dan pelayanan pelabuhan, advokasi regulasi serta harmonisasi kebijakan, pengembangan SDM maritim, hingga kampanye keselamatan dan kepatuhan lingkungan.

Ketua Umum INAMPA, Pasaoran Herman Harianja, menegaskan bahwa sinergi ini merupakan langkah nyata untuk menyatukan visi antara profesi pandu dan pelaku usaha pelabuhan.

“Tujuan kami sama, yaitu menciptakan pelabuhan Indonesia yang aman, efisien, dan berdaya saing global,” ujarnya.

Senada dengan itu, Ketua Umum ABUPI, Liana Trisnawati, menyampaikan apresiasi atas terjalinnya kerja sama strategis ini.

“ABUPI menyambut baik kerja sama ini sebagai langkah konkret untuk membangun tata kelola pelabuhan yang kolaboratif dan berorientasi pada pelayanan kelas dunia,” ungkap Liana.

“Kolaborasi strategis antara INAMPA dan ABUPI ini diharapkan menjadi momentum penting dalam memperkuat daya saing pelabuhan Indonesia, sekaligus menjawab tantangan transformasi industri maritim menuju standar global,” pungkas Liana. (ire djafar)

Berita Terkait

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional
Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh
Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean
Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah
Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok
Terminal Peti Kemas Bitung Tumbuh Solid di 2025, Kinerja Lampaui Target dan Optimistis Hadapi 2026
Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar Rayakan Natal 2025
Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 03:50 WIB

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional

Thursday, 15 January 2026 - 13:57 WIB

Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh

Thursday, 15 January 2026 - 11:43 WIB

Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean

Thursday, 15 January 2026 - 10:20 WIB

Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah

Thursday, 15 January 2026 - 04:36 WIB

Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok

Berita Terbaru