Maritim Indonesia — Tanggal 1 Juni diperingati sebagai Hari lahir Pancasila, yang mana, Hari Lahir Pancasila adalah hari peringatan yang dirayakan sebagai bentuk Pancasila dalam tindakan dan pelaksanaan Pancasila sebagai panduan kehidupan berbangsa Indonesia.
Sebagai warga negara yang patuh pada dasar negara, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) khususnya Regional 2 menggelar upacara peringatan Hari Lahirnya Pancasila di halaman gedung Pelindo Regional 2, Sabtu (1/6).
Peringatan Hari Pancasila ini bertujuan untuk menyatukan Bangsa Indonesia dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong Indonesia Emas 2045 yang maju, mandiri, dan berdaulat.
Dengan mengusung tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”, Excecutive Director 2 Pelindo Regional 2 Drajat Sulistyo selaku inspektur upacara menyampaikan sambutan yang diamanati oleh Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia.
“Sebagai bentuk memperingati Hari Lahir Pancasila, kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama bergotong royong merawat anugerah Pancasila. Kita harus bekerja sama dan berkolaborasi menjaga kerukunan dan keutuhan sebagai wujud pengamalan nilai-nilai Pancasila. Semoga kita tetap semangat dalam mengamalkan nilai-nilai pancasila demi kejayaan bangsa dan negara Indonesia,” ujar Drajat.
Dalam penutup pidatonya, Drajat mengatakan bahwa peringatan Hari Lahir Pancasila ini patut kita jadikan sebagai momentum untuk menjadikan nilai-nilai pancasila sebagai bintang yang memandu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendirian bangsa, karena dalam pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi inklusivitas, toleransi, dan gotong royong.
Turut hadir di momen peringatan Hari Lahirnya Pancasila tersebut, Direktur SDM dan Umum PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Ihsanuddin Usman beserta jajarannya dan segenap pekerja Pelindo Group. (ire djafar)