MTI Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Jakarta dan Surabaya, Sambut HUT RI ke-80

- Pewarta

Thursday, 14 August 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, PT Multi Terminal Indonesia (PT MTI) bersama PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) menggelar pemeriksaan kesehatan gratis bagi 250 Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) di lingkungan kerja PT MTI yang berlokasi di Tanjung Priok, Jakarta, dan Tanjung Perak, Surabaya.

Kegiatan ini dibuka oleh Plt. Direktur Utama PT MTI, Budi Azmi, yang menyampaikan apresiasi atas antusiasme para peserta.

“Kegiatan ini membuktikan meningkatnya kesadaran dan kepedulian akan pentingnya deteksi dini kesehatan diri. Semoga membawa manfaat untuk keberlangsungan kesehatan para TKBM,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Cecep Anwar, perwakilan TKBM Tanjung Priok, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kesempatan pemeriksaan kesehatan ini.

“Kami sangat terbantu dan merasakan manfaatnya sehingga bisa mengetahui kondisi kesehatan secara menyeluruh. Harapannya kegiatan ini dapat berlanjut tahun depan,” ujarnya.

Pernyataan senada disampaikan Muhammad Nur Hasan, perwakilan TKBM Tanjung Perak, Surabaya.

Sekretaris Perusahaan PT MTI, Suchayo, menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan TJSL Pelindo Group dalam rangka HUT RI ke-80.

“Pemeriksaan difokuskan pada layanan Medical Check Up (MCU) yang meliputi anamnesa dokter, pemeriksaan fisik (tinggi badan, berat badan, indeks massa tubuh), pemeriksaan tanda vital (nadi, tekanan darah), visus, buta warna, serta penilaian dari dokter spesialis jantung, radiologi, dan paru-paru,” jelas Sucahyo.

Selain itu, lanjutnya, peserta juga mendapatkan tes laboratorium, termasuk gula darah, kolesterol, dan pemeriksaan penunjang lain. Hasil pemeriksaan akan menjadi acuan untuk menjaga kesehatan para TKBM agar tetap prima dalam menjalankan pekerjaan.

Cahyo, mewakili manajemen, menambahkan ucapan terima kasih kepada tim medis dari IHC Rumah Sakit Pelabuhan yang telah mendukung kelancaran acara.

“Berkat dukungan semua pihak, kegiatan ini dapat berlangsung dengan baik dan lancar,” pungkasnya. (ire djafar)

Berita Terkait

Peringati Pertempuran Laut Arafuru, TNI AL Kodaeral IV Gelar Upacara Hari Dharma Samudera 2026
Pelindo Sukses Layani 2 Juta Penumpang Laut Selama Nataru 2025/2026
Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional
Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh
Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean
Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah
Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok
Terminal Peti Kemas Bitung Tumbuh Solid di 2025, Kinerja Lampaui Target dan Optimistis Hadapi 2026

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 13:43 WIB

Peringati Pertempuran Laut Arafuru, TNI AL Kodaeral IV Gelar Upacara Hari Dharma Samudera 2026

Friday, 16 January 2026 - 13:28 WIB

Pelindo Sukses Layani 2 Juta Penumpang Laut Selama Nataru 2025/2026

Friday, 16 January 2026 - 03:50 WIB

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional

Thursday, 15 January 2026 - 13:57 WIB

Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh

Thursday, 15 January 2026 - 11:43 WIB

Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean

Berita Terbaru