Optimalkan Pelayanan Keamanan dan Keselamatan, Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Gelar Management Walk Through

- Pewarta

Tuesday, 6 February 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia — Masih dalam rangka bulan K3 (12 Januari – 12 Februari 2024), PT Pelindo Regional 2 Tanjung Priok berkolaborasi dengan Anak Perusahaan yakni PT Pengerukan Indonesia dan PT Jasa Armada Indonesia menggelar acara  Management Walk Through (MWT) dengan bersama-sama melakukan inspeksi ke Terminal Penumpang Nusantara Pura, Pelabuhan Tanjung Priok.

Sebagaimana diketahui Terminal Penumpang Nusantara Pura merupakan tempat naik dan turunnya penumpang kapal laut Pelayaran Nasional maupun Internasional. Di Terminal Penumpang tim K3 melihat dan memeriksa kelayakan fasilitas di dermaga dari unsur K3.

Denny Sondjaja selaku Senior Manager Kepatuhan Bisnis Pelindo Regional 2 Tanjung Priok memimpin langsung inspeksi tersebut didampingi Oka Sudarsono dari PT Jasa Armada Indonesia dan M. Dahlan dari PT Rukindo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara MWT ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka bulan K3 Nasional. Sebelumnya tim ini juga mengunjungi kapal Tunda (tug boat) di dermaga Kepanduan Utara untuk memeriksa kelayakan Kapal Tunda dalam melayani sandar kapal di dermaga Pelabuhan Tanjung Priok yang mana, kapal yang dikunjungi adalah kapal Abimanyu V.

“Kegiatan ini dilakukan agar semua pengguna jasa kepelabuhanan dapat merasakan jaminan layanan keamanan dan keselamatan dalam beraktifitas,” pungkas Denny Sondjaja. (Fa)

 

 

 

idj / idj

 

Berita Terkait

KSP Tinjau Pelabuhan Telaga Punggur, ASDP Pastikan Kelancaran Angkutan Lebaran 2025
Layanan Express Merak-Bakauheni pada Arus Mudik Lebaran 2025, ASDP Terapkan Diskon Tarif Kendaraan Penumpang 
ASDP Relokasi KMP Kalibodri ke NTT, Perkuat Layanan Penyeberangan Kupang-Rote
ASDP Perkuat Layanan Merak-Bakauheni untuk Kelancaran Mudik Lebaran 2025
Pelindo Pastikan Kelancaran Operasional di 63 Terminal Penumpang, Ini Strateginya
Dukung Kelancaran Layanan Bongkar Muat Logistik, Gubernur NTT Apresiasi Kinerja TPK Kupang
Pelindo Petikemas Implementasikan Word Class Terminal Operating System Nusantara di TPK Jayapura
Pelindo Marine Ajak Anak Pesisir Lestarikan Damar Kurung Bernuansa Maritim

Berita Terkait

Friday, 14 March 2025 - 10:00 WIB

KSP Tinjau Pelabuhan Telaga Punggur, ASDP Pastikan Kelancaran Angkutan Lebaran 2025

Thursday, 13 March 2025 - 12:33 WIB

Layanan Express Merak-Bakauheni pada Arus Mudik Lebaran 2025, ASDP Terapkan Diskon Tarif Kendaraan Penumpang 

Thursday, 13 March 2025 - 12:26 WIB

ASDP Relokasi KMP Kalibodri ke NTT, Perkuat Layanan Penyeberangan Kupang-Rote

Thursday, 13 March 2025 - 12:22 WIB

ASDP Perkuat Layanan Merak-Bakauheni untuk Kelancaran Mudik Lebaran 2025

Thursday, 13 March 2025 - 12:01 WIB

Pelindo Pastikan Kelancaran Operasional di 63 Terminal Penumpang, Ini Strateginya

Berita Terbaru