Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok, Laksanakan Langkah Strategis Persiapan Kegiatan dan Anggaran 2024

- Pewarta

Friday, 10 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PLP) Kelas I Tanjung Priok Jakarta, melaksanakan langkah-langkah strategis persiapan kegiatan & anggaran TA.2024. Hal tersebut ditandai dengan dilaksanakannya rapat koordinasi internal, yang bertempat di Hotel Maxone Bekasi  Jawa Barat yang berlangsung selama 3 (tiga) hari, Kamis sampai dengan  Sabtu (9-11/11).

Kegiatan tersebut di buka secara resmi oleh Kepala Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok Triono, di dampingi oleh para Pejabat Struktural dan di ikuti oleh para Koordinator dan Staff.

Rapat koordinasi internal kali ini menghadirkan Narasumber yang kompeten, yaitu Ferry Iskandar dan Ebo, dari Direktorat Anggaran Bidang Perkonomian dan Kemitraan Direktorat Jenderal Anggaran Kementerian Perhubungan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan tersebut, Kepala Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok Triono mengungkapkan harapannya, “Kami  berharap semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini maka  akan menghasilkan kinerja anggaran tahun 2024 yang akuntabel, integritas dan responsif.”

Lebih jauh dijelaskan, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas perencanaan, meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan rencana kegiatan, melakukan akselerasi pelaksanaan program/kegiatan/proyek.

“Selain itu, tujuan lainnya adalah melakukan percepatan pelaksanaan pengadaan barang dan jasa, meningkatkan kualitas belanja melalui peningkatan efisiensi dan efektifitas belanja (value for money) dan meningkatkan monitoring dan evaluasi,” tutup Triono. (ire djafar)

 

 

Berita Terkait

Mendadak dan Acak, Pushidrosal Gelar Tes Urine Narkoba Pada Personel Saat Apel Pagi
Jaga Kelancaran Arus Balik Nataru, PELNI dan BPH Migas Pantau Pasokan BBM di Bitung
Target Penumpang Tercapai, Penumpang PELNI di 2025 Tembus 5,15 Juta
Pasca Aksi Demo di Sekitar Akses Terminal, TPK Kendari Pastikan Layanan Terminal Tetap Normal
Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Perkuat Kepedulian Sosial melalui Renovasi Masjid Nurul Islam
Laksanakan Program TJSL, Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Perkuat Sarana Pendidikan SD Juara Jakarta Utara
Tanpa Jeda di Pergantian Tahun, JICT Optimis Hadapi Tantangan Logistik 2026
SCI: Konflik Geopolitik AS–Venezuela Berpotensi Ganggu Efisiensi Logistik Global

Berita Terkait

Wednesday, 7 January 2026 - 01:56 WIB

Mendadak dan Acak, Pushidrosal Gelar Tes Urine Narkoba Pada Personel Saat Apel Pagi

Tuesday, 6 January 2026 - 15:03 WIB

Jaga Kelancaran Arus Balik Nataru, PELNI dan BPH Migas Pantau Pasokan BBM di Bitung

Tuesday, 6 January 2026 - 14:57 WIB

Target Penumpang Tercapai, Penumpang PELNI di 2025 Tembus 5,15 Juta

Tuesday, 6 January 2026 - 13:54 WIB

Pasca Aksi Demo di Sekitar Akses Terminal, TPK Kendari Pastikan Layanan Terminal Tetap Normal

Tuesday, 6 January 2026 - 13:48 WIB

Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Perkuat Kepedulian Sosial melalui Renovasi Masjid Nurul Islam

Berita Terbaru