EII sebagai Authorized Garage Asuransi Aset Pelabuhan Pelindo

- Pewarta

Sunday, 27 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – PT Pelindo Jasa Maritim melalui anak usaha, PT Equiport Inti Indonesia, sejak tahun 2020 sebagai authorized garage asuransi dalam hal perbaikan alat dan fasilitas utamanya di pelabuhan kelolaan PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4.

Sejak tahun 2020 sampai dengan sekarang Pelindo Regional 4 telah bekerja sama dengan PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo), perusahaan BUMN yang bergerak di industri penanggungan asuransi untuk pemeliharaan alat.

“Di mana Askrindo menunjuk PT Equiport Inti Indonesia (EII) yang merupakan anak usaha SPJM, sebagai authorized garage asuransi dalam hal perbaikan alat dan fasilitas sehingga optimalisasi alat dan fasilitas dapat terjaga dan dapat ditingkatkan,” ujar Direktur Utama PT Equiport Inti Indonesia (EII), Muhammad Ayub Rizal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia menuturkan bahwa sesuai dengan data dalam periode tiga tahun terakhir, yakni 2020 sampai dengan 2022, pihaknya telah melaksanakan pekerjaan perbaikan alat sebesar 65% dengan pengajuan klaim yaitu 136 kasus dari total 209 kasus yang diajukan.

Dengan mergernya PT Pelabuhan Indonesia, pihaknya berharap dapat meningkatkan pendapatan pada PT EII, khususnya melalui pemeliharaan alat dan fasilitas pelabuhan.

Untuk diketahui, PT Equiport Inti Indonesia atau akrab disebut PT EII, merupakan salah satu anak usaha Subholding PT Pelindo Jasa Maritim yang sejak pertama berdiri bergerak dalam Bidang Pemeliharaan Peralatan Pelabuhan.

Seiring waktu, PT EII tidak hanya melakukan kegiatan pada pemeliharaan peralatan, tetapi juga mengembangkan kegiatan bisnisnya pada pembangunan dan pemeliharaan fasilitas pelabuhan yang untuk sementara masih dalam wilayah kerja PT Pelabuhan Indonesia Regional 4.

Untuk diketahui, Pelindo Jasa Maritim
PT Pelindo Jasa Maritim atau yang disingkat dengan SPJM merupakan subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo yang dibentuk pada 1 Oktober 2021 lalu seiring dengan proses integrasi PT Pelabuhan Indonesia (Persero). PT Pelindo Jasa Maritim memiliki bisnis dan pengalaman di bidang jasa layanan kapal, kelautan, peralatan, dan jasa kepelabuhanan lainnya seperti pengerukan, utilitas, dan energi. Wilayah operasional PJM mencakup seluruh Nusantara yang terbentang dari Sabang sampai Merauke, serta terbuka kesempatan kerja sama baik domestik maupun luar negeri. (idj)

Berita Terkait

Talenta Terbaik IPCC Raih Gelar Bergengsi “Best Suggestion System of Logistic Vendor” TMMN
Hadirkan Layanan Prima Arus Mudik Lebaran 2025, ASDP Perpanjang Diskon Tarif 36% di Lintasan Merak-Bakauheni
INSA Jaya Berbagi Kebaikan Tanpa Batas
Wujudkan Pandu Indonesia Mendunia: Ditjen Hubla Luncurkan Logo, Pakaian dan Pose Follow My Lead
Antusiasme Tinggi, 500 Kuota Mudik Gratis IPC TPK Habis dalam Hitungan Menit
Non Stop, 12 Pelabuhan di Bawah Pelindo Regional 2 Tetap Beroperasi 24/7 Saat Libur Lebaran
Perkuat Keamanan Maritim, SPJM dan TNI AL Sepakati SOP Pengamanan di NTAA
WiLAT Indonesia Perkuat Sinergi dengan Kementerian BUMN, Dukung UMKM Naik Kelas

Berita Terkait

Friday, 21 March 2025 - 14:17 WIB

Talenta Terbaik IPCC Raih Gelar Bergengsi “Best Suggestion System of Logistic Vendor” TMMN

Friday, 21 March 2025 - 13:58 WIB

Hadirkan Layanan Prima Arus Mudik Lebaran 2025, ASDP Perpanjang Diskon Tarif 36% di Lintasan Merak-Bakauheni

Friday, 21 March 2025 - 11:08 WIB

INSA Jaya Berbagi Kebaikan Tanpa Batas

Friday, 21 March 2025 - 09:36 WIB

Wujudkan Pandu Indonesia Mendunia: Ditjen Hubla Luncurkan Logo, Pakaian dan Pose Follow My Lead

Friday, 21 March 2025 - 09:18 WIB

Antusiasme Tinggi, 500 Kuota Mudik Gratis IPC TPK Habis dalam Hitungan Menit

Berita Terbaru

DPC INSA Jaya menggelar kegiatan Berbagi Kebaikan 2025, santuni anak yatim dan luncurkan layanan ambulans

Asosiasi

INSA Jaya Berbagi Kebaikan Tanpa Batas

Friday, 21 Mar 2025 - 11:08 WIB