Kemenhub Gelar Rapat Koordinasi untuk Perkuat Keselamatan Transportasi Jelang Lebaran 2025

- Pewarta

Friday, 17 January 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Dalam rangka memperkuat kolaborasi dan sinergi unit kerja di bidang sarana transportasi jalan demi menciptakan keselamatan dan keamanan perjalanan masyarakat khususnya menjelang Angkutan Lebaran Tahun 2025, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat melalui Direktorat Sarana Transportasi Jalan menggelar Rapat Koordinasi Pemantapan Program Kerja Tahun 2025 pada Jumat (17/1) di Kantor Pusat Kementerian Perhubungan.

Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Tatan Rustandi mengungkapkan dalam sambutan pembukanya, tahun 2025 adalah tahun yang penuh tantangan maka diperlukan sinergi yang kuat.

“Keselamatan dan kenyamanan masyarakat merupakan prioritas utama kita, utamanya ini mendekati waktu lebaran. Momentum mudik lebaran merupakan peristiwa tahunan yang sangat dinantikan oleh seluruh masyarakat,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia melanjutkan kecelakaan yang terjadi akhir – akhir ini sangat mengkhawatirkan dan menimbulkan kerugian yang banyak. Ia berharap adanya pengecekan secara menyeluruh mulai dari standardisasi kendaraan bermotor dan juga Sistem Manajemen Keselamatan Perusahaan Angkutan Umum (SMK PAU).

“Lakukan inspeksi berkala terhadap kendaraan umum dan barang, pastikan kelayakan operasional, beri sanksi tegas bagi pelanggar, laksanakan _rampcheck_, dan kita terus lakukan sosialisasi keselamatan kepada masyarakat,” imbuh Tatan.

Selain itu, pentingnya mengevaluasi capaian program kerja yang telah kita laksanakan serta kendala dan tantangan yang dihadapi di direktorat teknis dan di masing-masing Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD).

Sejalan dengan itu, Direktur Sarana Transportasi Jalan, Amirulloh menegaskan ini merupakan upaya untuk menyinkronisasi program kerja di bidang Sarana Transportasi Jalan.

“Diharapkan dapat memperkuat dan meningkatkan keselamatan jalan, sekaligus sebagai momentum untuk mengingatkan kita semua dalam membangun dan mewujudkan Budaya Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan,” katanya.

Adapun pada kegiatan ini terdapat pembahasan program kerja tahun 2025 oleh tiap – tiap Kepala Sub Direktorat, di antaranya :
1. Pelayanan Uji Tipe Kendaraan
2. Pengujian Berkala
3. Pelaksanaan Pekan Keselamatan Jalan dan Kegiatan Sadar Lalu Lintas Usia Dini (SALUD) tahun 2025
4. Sistem Manajemen Keselamatan Perusahaan Angkutan Umum (SMK PAU)

Di samping itu, Direktorat Sarana Transportasi Jalan juga memberikan apresiasi kepada BPTD dalam rangka pelaksanaan _rampcheck_ terbaik pada masa Angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025, sebagai berikut :
1. Terminal Tipe A Payung Sekaki, BPTD Kelas II Riau
2. Terminal Tipe A Alam Barajo, BPTD Kelas II Jambi
3. Terminal Tipe A Tangkoko, BPTD Kelas II Sulawesi Utara
4. Terminal Tipe A Purabaya, BPTD Kelas II Jawa Timur
5. Terminal Tipe A Tirtonadi, BPTD Kelas II Jawa Tengah

Acara ini juga sekaligus menindaklanjuti Puncak Pekan Nasional Keselamatan Jalan yang telah dilaksanakan pada tanggal 8 November 2024, dengan memberikan hadiah pada UPT yang telah berperan aktif dalam mendukung Gerakan Sadar Lalu Lintas Usia Dini (SALUD); UPT dengan media sosial Kreatif, Inovatif, dan Inspiratif di Bidang Keselamatan Jalan; serta UPT Pelaksana PKJ Terbaik.

“Kami berharap melalui apresiasi ini dapat meningkatkan kinerja untuk mengurangi tingkat kecelakaan pada angkutan umum khususnya yang diakibatkan faktor kendaraan yang tidak laik jalan,” pungkasnya. (ire djafar)

Berita Terkait

Zero Defect, Full Impact: Kuasai Panggung TMMIN 2025 IPCC Buktikan Peningkatan Kompetensi SDM
Fundamental Kuat, IPCC Bagikan Dividen Tinggi dan Targetkan Ekspansi Internasional
Pelatihan CTO TTL: Menjawab Tantangan Industri Logistik Masa Depan
Meningkat Layanan Ekspor Palembang-Singapura, IPC TPK Tambah Armada Baru
KMP Jatra II Layani Nias: ASDP Dorong Geopark Dunia dari Barat Nusantara
Libur Sekolah, PELNI Ajak Ratusan Siswa SD Keliling Kapal di Tanjung Priok
Komitmen Sosial Pelindo: Dorong UMKM Lokal Adaptif dan Inklusif
Pelabuhan Masa Depan di Timur Indonesia: MNP Buka Pintu Kolaborasi Internasional

Berita Terkait

Monday, 23 June 2025 - 04:28 WIB

Zero Defect, Full Impact: Kuasai Panggung TMMIN 2025 IPCC Buktikan Peningkatan Kompetensi SDM

Saturday, 21 June 2025 - 15:24 WIB

Fundamental Kuat, IPCC Bagikan Dividen Tinggi dan Targetkan Ekspansi Internasional

Saturday, 21 June 2025 - 08:29 WIB

Pelatihan CTO TTL: Menjawab Tantangan Industri Logistik Masa Depan

Saturday, 21 June 2025 - 03:44 WIB

Meningkat Layanan Ekspor Palembang-Singapura, IPC TPK Tambah Armada Baru

Friday, 20 June 2025 - 09:21 WIB

KMP Jatra II Layani Nias: ASDP Dorong Geopark Dunia dari Barat Nusantara

Berita Terbaru