Momentum HUT ke-12: IPC TPK Cetak 1,6 Juta TEUs di Semester I 2025, Naik 16,7% dari Tahun Lalu

- Pewarta

Tuesday, 15 July 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maritim Indonesia – Masih dalam kemeriahan Hari Ulang Tahun ke-12, IPC Terminal Petikemas (IPC TPK) salah satu anak usaha Pelindo Terminal Petikemas menutup Semester 1 tahun 2025 dengan peningkatan kinerja bongkar muat. Peningkatannya sebesar 16,7% dibanding periode yang sama di tahun 2024. Kinerja operasi pada bulan Juni 2025 juga mengalami peningkatan sebesar 10,7% dibanding Juni 2024.

“Kepuasan pengguna jasa akan terus kami fokuskan dengan menghadirkan layanan baik di lapangan maupun sistem yang lebih optimal,” tutur Pramestie Wulandary, Corporate Secretary & Hubungan Eksternal IPC TPK.

Pada Semester 1 tahun 2025 ini, kinerja operasional meningkat dengan signifikan. Dengan pertumbuhan bulan Juni 2025 sebesar 10,7% dibanding Juni 2024, IPC TPK berhasil mencatatkan kinerja sebesar 291.465 TEUs. Adapun angka realisasi kinerja operasi yang dicatatkan IPC TPK di sepanjang Semester 1 2025 mencapai 1.698.339 TEUs, dimana jumlah ini 16,7% lebih besar dibanding Juni 2024 dengan angka realisasi kinerja operasi sebesar 1.455.298 TEUs.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peningkatan ini sejalan dengan peningkatan ekspor impor dan arus petikemas domestik. Arus petikemas di Area Panjang mengalami peningkatan 29,1% yang dipengaruhi dengan peningkatan jumlah ekspor komoditi khas wilayah Lampung seperti biji kopi, pisang segar, karet, frozen shrimp hingga lada hitam. Selain itu, Area Pontianak menyusul dengan peningkatan sebesar 6,5% arus petikemas yang disebabkan oleh peningkatan arus petikemas domestik dan peningkatan volume petikemas dari salah satu perusahaan pelayaran.

“Harapan kami di tengah peringatan HUT IPC TPK ke-12 ini, kami tetap dipercaya untuk menghadirkan layanan-layanan yang sangat dibutuhkan pengguna jasa yang berimplikasi pada penurunan biaya logistik nasional,” tutup Pramestie. (ire djafar)

 

Berita Terkait

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional
Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh
Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean
Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah
Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok
Terminal Peti Kemas Bitung Tumbuh Solid di 2025, Kinerja Lampaui Target dan Optimistis Hadapi 2026
Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar Rayakan Natal 2025
Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 03:50 WIB

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional

Thursday, 15 January 2026 - 13:57 WIB

Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh

Thursday, 15 January 2026 - 11:43 WIB

Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean

Thursday, 15 January 2026 - 10:20 WIB

Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah

Thursday, 15 January 2026 - 04:36 WIB

Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok

Berita Terbaru