Pelindo Solusi Digital Gali Potensi Programmer Internal Melalui Code Clash 2025

- Pewarta

Wednesday, 19 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelindo Solusi Digital Dorong Lahirnya Talenta Pemrograman Unggul Lewat Commissioner Code Clash 2025

Pelindo Solusi Digital Dorong Lahirnya Talenta Pemrograman Unggul Lewat Commissioner Code Clash 2025

Maritim Indonesia — PT Integrasi Logistik Cipta Solusi (ILCS) atau Pelindo Solusi Digital kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat budaya inovasi di lingkungan perusahaan melalui penyelenggaraan Commissioner Code Clash 2025, sebuah ajang kompetisi pemrograman internal yang digelar pada 13 November 2025.

Kompetisi ini dirancang sebagai ruang bagi karyawan untuk mengasah kreativitas digital, memperluas kemampuan teknis, serta menghadirkan gagasan-gagasan baru yang mampu menjawab tantangan masa depan pelabuhan dan ekosistem logistik nasional.

Dalam pelaksanaannya, Pelindo Solusi Digital menggandeng Komisaris Utama, Riri Satria, yang turut terlibat aktif dalam memberikan inspirasi serta mendorong para peserta untuk menghasilkan solusi digital yang relevan dan berkelanjutan. Para peserta berkesempatan menyelesaikan problem statement secara langsung, menciptakan prototype solusi, hingga mempresentasikan hasil inovasinya di hadapan manajemen perusahaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Riri Satria menyampaikan bahwa kompetisi ini merupakan penguat budaya inovasi sekaligus langkah strategis perusahaan dalam membangun talenta digital dari dalam organisasi.

“Budaya inovasi tidak bisa hanya diserahkan kepada satu divisi saja. Harus menjadi DNA yang tumbuh dan dihidupi bersama. Commissioner Code Clash membuktikan bahwa potensi untuk berinovasi sangat besar di internal perusahaan,” ujar Riri.

Menurutnya, kegiatan semacam ini menjadi sarana penting untuk memperkuat hubungan antara manajemen dan karyawan melalui pertukaran ide serta pembuatan solusi digital yang aplikatif. Ia menegaskan bahwa inisiatif ini selaras dengan visi Pelindo Solusi Digital untuk menjadi penyedia solusi digital terintegrasi yang unggul di sektor maritim dan logistik.

“Pelindo Solusi Digital berkomitmen menjadi motor penggerak transformasi digital di lingkungan Pelindo Group. Karena itu, kegiatan seperti ini penting untuk memupuk kreativitas, kompetensi, dan keberanian talent internal dalam menghadirkan inovasi yang berdampak,” lanjutnya.

Riri juga berharap Commissioner Code Clash 2025 dapat dijadikan agenda rutin dan menjadi bagian dari pipeline inovasi perusahaan dalam mengembangkan kemampuan digital karyawan sekaligus memperkuat daya saing bisnis di masa mendatang. (ire djafar)

 

 

Berita Terkait

Peringati Pertempuran Laut Arafuru, TNI AL Kodaeral IV Gelar Upacara Hari Dharma Samudera 2026
Pelindo Sukses Layani 2 Juta Penumpang Laut Selama Nataru 2025/2026
Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional
Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh
Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean
Awal 2026, Pelindo Terminal Petikemas Ambon Salurkan TJSL: Sembako, Santunan, Pendidikan hingga Bantuan Rumah Ibadah
Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Tanjung Priok
Terminal Peti Kemas Bitung Tumbuh Solid di 2025, Kinerja Lampaui Target dan Optimistis Hadapi 2026

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 13:43 WIB

Peringati Pertempuran Laut Arafuru, TNI AL Kodaeral IV Gelar Upacara Hari Dharma Samudera 2026

Friday, 16 January 2026 - 13:28 WIB

Pelindo Sukses Layani 2 Juta Penumpang Laut Selama Nataru 2025/2026

Friday, 16 January 2026 - 03:50 WIB

Indonesia Mulai Persiapan Ratifikasi Konvensi Hong Kong 2009, Perkuat Keselamatan Pelayaran dan Industri Maritim Nasional

Thursday, 15 January 2026 - 13:57 WIB

Sinergi Pelindo dengan Kemenko Perekonomian Salurkan Bantuan Pasca Bencana di Aceh

Thursday, 15 January 2026 - 11:43 WIB

Perkuat Akses dan Nadi Perekonomian Banggai Laut, ASDP Buka Lintasan Perintis Banggai–Paisulamo–Dungkean

Berita Terbaru